Contoh :
Pada awal terdapat
64 64 64 64 64 64 64
Kemudian terdapat permintaan sebesar 12, maka akan diambil blok pertama shg
list menjadi
64 64 64 64 64 64
Kemudian blok sebesar 64 dibagi (kelipatan dua) sehingga menjadi satu blok
sebesar 32 dan dua blok sebesar 16. Satu blok sebesar 16 akan diberikan dan
sisanya dikembalikan, sehingga list menjadi
16 32 64 64 64 64 64 64
Bila terdapat permintaan yang jumlahnya lebih besar dari blok-blok yang ada,
maka permintaan akan ditolak.
Suatu proses dapat mengembalikan memory yang telah dipakainya dan akan
dimasukkan ke dalam list sesuai dengan ukurannya. Misalnya proses di atas
mengembalikan memory yang diambilnya (sebesar 16), maka dalam list terdapat
16 16 32 64 64 64 64 64 64
Suatu blok memory yang sudah dipecah, tidak dapat digabungkan lagi.